Info Kepegawaian

Informasi CPNS dan Kepegawaian Dari Sumber Terpercaya

Cara Mudah Menemukan Form PD dan PTK dalam Aplikasi Dapodikdas

Artikel terkait : Cara Mudah Menemukan Form PD dan PTK dalam Aplikasi Dapodikdas

Apakah anda sedang membutuhkan formulir peserta didik Form PD dan PTK untuk mendata kembali para peserta didik dan PTK di sekolah anda? Berikut ini adalah cara mudah dalam menemukan Form PD dan PTK yang tersemat dalam Aplikasi Dapodikdas. Mulai sekarang tidak perlu lagi download form PD dan PTK kesana kemari. Kalau sedang apes, komputer anda bisa saja disisipi malware yang biasa menjadi jebakan pada hosting gratis untuk upload file-file penting.
Di dalam hasil instal Dapodikdas yang telah terinstal didalam komputer anda, ternyata sudah diikut sertakan formulir PD, PTK, Sekolah dan lainnya yang sangat dibutuhkan oleh para OPS dalam melakukan pendataan.
Dan form ini memang sudah tersedia sejak lama, ketika kita instal aplikasi Dapodik. Hanya saja, beberapa diantara kita tidak menyadarinya.
Lalu bagaimana cara mencari file form PD dan PTK berformat PDF yang ada pada Dapodikdas kita?
Gampang dan tidak susah. Cari saja pada drive C komputer anda. Cara menemukan Form PD dan PTK dalam Aplikasi Dapodikdas sangat mudah dan cepat. Berikut ini langkah-langkahnya.
Local Disk (C) => Program Files=>Dapodikdas=>dataweb=>apps=>other=>formulir.

Didalam folder tersebut sudah disiapkan 5 formulir untuk pendataan, diantaranya:
  1. Form PD
  2. Form PTK
  3. Form Rombel
  4. Form Sekolah
  5. Form Data Rinci PTK
Semoga saja dengan adanya cara mudah dalam menemukan Form PD dan PTK yang tersemat dalam Aplikasi Dapodikdas ini cukup membantu rekanPOPS semua. Sebenarnya anda mendowload form PD dari tempat lain bisa-bisa saja. Namun, terkadang, ada beberapa file yang sudah diupload ulang pada hosting tertentu, yang mana pada saat kita mengunduhnya, tanpa sengaja kita mengunduh malware berbahaya yang bisa maengancam komputer kita.
Pengalaman pribadi saya, ketika mencoba download sebuah file dalam situs sembarangan. Tanpa sengaja, saya mengundah sebuah malware. dan akibatnya adalah, komputer saya tertanam malware dengan nama mystartsearch.
Ada yang mengalami apa yang saya alami? Malware ini sangat menggangu. Secara otomatis melakukan instalasi berbagai aplikasi tanpa sepengetahuan kita. Selain itu, ketika kita browsing diinternet, mesin pencari akan selalu merujuk pada malware ini. Solusianya? Jalur aman, komputer saya instal ulang.
Demikian pengalaman saya yang mungkin bermanfaat bagi rekan OPS yang lain. Jadi, anda tidak perlu dipusingkan dengan form PD dan PTK, karena sudah tersedia pada aplikasi Dapodikdas anda.
Silahkan bagikan kepada rekan OPS lain mengenai  cara mudah dalam menemukan Form PD dan PTK yang tersemat dalam Aplikasi Dapodikdas ini.
Semoga bermanfaat.

Artikel Info Kepegawaian Lainnya :

1 komentar:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar sesuai posting, kami ijinkan menanam satu link aktif, dengan syarat, berkomentar dengan santun dan tidak ada unsur fitnah.

Copyright © 2015 Info Kepegawaian | Design by Bamz