Info Kepegawaian

Informasi CPNS dan Kepegawaian Dari Sumber Terpercaya

Cara Mengatasi Siswa yang Hilang dari Dapodik

Artikel terkait : Cara Mengatasi Siswa yang Hilang dari Dapodik

Adakah rekan operator yang mengalami kejadian salah satu siswa kita hilang dari data Dapodik? Tenang, anda tidak sendiri. Ada banyak kejadian yang demikian. Berikut cara mengatasi siswa yang hilang dari Dapodik
Masih berkaitan dengan data siswa, dari sejumlah data yang diumumkan oleh Kemdikbud terdetektsi ada sejumlah 111.067 data siswa yang berganda atau terdaftar di tempat atau sekolah lain dan data anak tersebut akan dihapus salah satu diantaranya. Data yang dihapus adalah data pada sekolah tujuan. 
Kasus yang demikian ini tentu saja sangatlah penting dan harus segera diatasi. Mengapa harus segera diatasi? Karena jumlah siswa kaitannya dengan jumlah dana BOS yang nantinya akan diterima disuatu sekolah. Bp. Yusuf Rokhmat melalui pesan singkatnya menegaskan bahwasanya “Tidak Mungkin 1 Siswa Dibayarkan Dua Kali”. Berikut cuplikasn SMS nya.
Cara Mengatasi Siswa yang Hilang dari Dapodik

Dan jika sekolah kita ada yang mengalami demikian, berikut cara mengatasi siswa yang hilang dari Dapodik atau kasus data berganda sesuai arahan Bp.Yusuf Rohmad
  1. Segera lakukan pengecekan di DAPO.DIKDAS untuk mencari siswanya hilang, atau silahkan cek pada file data pada siswa ganda yang diumumkan dan dapat di unduh disini.
  2. Segera lakukan koordinasi dengan Sekolah lain. Pastikan Siapa "pemilik resmi" dari siswa tersebut dan tentu saja kaitannya dengan alokasi dana BOS yang pengambilan datanya sudah di tutup pada tanggal 15 Mei setelah cleansing. Karena jia seperti ini terjadi maka tidak mungkin  1 siswa dibayar 2 kali. Minta siswanya dimutasikan dari sekolah asal (jika benar mutasi).
  3. Kirimkan email ke salah satu helpdesk berikut ini :
        sekretariat.dikdas@gmail.com
        infopendataan.dikdas@gmail.com
        koderegistrasi@gmail.com
        pendataandikdas@gmail.com
        dapodikdas2014@gmail.com,
        synchelperdapodikdas2013@gmail.com (khusus kasus sinkronisasi)

Email yang dikirim  setidaknya  memuat  data-data berikut:
  1. Nama Sekolah ,
  2. NPSN sekolah, yang pertama maupun kedua
  3. Alasan,  "pemilik siswa" yang benarpya siapa. untuk di kembalikan ke sekolah tersebut.

Lebih efektif  dan legal jika diperkuat dengan surat resmi dari sekolah  serta tanda tangan Kepsek Sekolah pertama maupun kedua  disertai dengan stempel sekolah. Kemudian silahkan scan dan lampirkan surat keterangan resmi tersebut di email.
Cara Mengatasi Siswa yang Hilang dari Dapodik


Sesudah dilakukan tindak lanjut dari pusat (via balasan email) maka sekolah melakukan sync, Pada akhirnya siswa yang dimaksud tadi akan muncul dengan sendirinya.

Belajar dari kasus ini, maka dihimbau kepada sekolah agar  jika ada siswa mutasi, di sekolah asal jangan lupa di update registrasi siswa keluar dengan  alasan mutasi. Itulah cara mengatasi siswa hilang dari Dapodik.

Artikel Info Kepegawaian Lainnya :

Copyright © 2015 Info Kepegawaian | Design by Bamz